Penyebutan di Tiktok

Lompat ke bagian


Apa itu penyebutan di TikTok?  •  Cara menyebut orang di TikTok  •  Cara mengelola orang yang bisa menyebut Anda 






Apa itu penyebutan di TikTok?


Dengan penyebutan, Anda bisa menandai orang di komentar, Stories, postingan, dan teks Anda. Anda dapat menyebut setiap pemilik akun TikTok selama dia mengizinkan orang lain untuk menyebutnya, baik akunnya privat maupun publik. Orang yang Anda sebut akan menerima notifikasi dan diarahkan ke konten yang menyebutnya.






Cara menyebut orang di TikTok


Untuk menyebut seseorang:
Di postingan
1. Di aplikasi TikTok, rekam atau unggah konten Anda.
2. Dari layar pratinjau, pilih salah satu opsi berikut untuk menyebut seseorang:
   ༚  Ketuk layar dan ketikkan @ diikuti nama panggilan orang yang ingin Anda sebut atau pilih dari daftar saran akun (tidak tersedia untuk postingan teks).
   ༚  Ketuk tombol Teks di samping dan ketikkan @ diikuti nama panggilan orang yang ingin Anda sebut atau pilih dari daftar saran akun (tidak tersedia untuk postingan teks).
   ༚  Ketuk tombol Stiker di samping dan pilih stiker Sebut, lalu ketikkan nama panggilan orang yang ingin Anda sebut atau pilih dari daftar saran akun.
3. Edit lagi lalu posting untuk menyelesaikannya.

Di komentar
1. Di aplikasi TikTok, buka video yang ingin Anda bagikan kepada seseorang.
2. Ketuk tombol Komentar di samping video.
3. Ketuk tombol Sebut di bilah komentar dan ketikkan nama panggilan orang yang ingin Anda sebut atau pilih dari daftar saran akun.
4. Ketuk tombol Posting komentar.

Di deskripsi postingan
1. Setelah membuat dan mengedit konten Anda, lanjutkan ke layar Posting.
2. Ketuk @ Sebut dan cari orang yang ingin Anda sebut atau pilih dari daftar saran akun.
3. Tambahkan deskripsi postingan dan tagar, atau edit lagi, lalu ketuk Posting.

Perlu diperhatikan bahwa jika Anda menyebut seseorang dalam postingan, Anda akan menerima notifikasi saat teman mereka (pengikut yang mereka ikuti balik) menyukai atau mengomentari postingan tersebut.






Cara mengelola orang yang dapat menyebut Anda


Anda dapat memilih siapa yang bisa menyebut Anda dalam komentar, Stories, postingan foto, atau deskripsi video.

Untuk mengelola pengaturan penyebutan Anda:
1. Di aplikasi TikTok, ketuk Profil di bagian bawah.
2. Ketuk tombol Menu ☰ di bagian atas, lalu pilih Pengaturan dan privasi.
3. Ketuk Privasi.
4. Ketuk Penyebutan dan tanda.
5. Ketuk Penyebutan, lalu pilih siapa yang ingin diizinkan untuk menyebut Anda. Anda dapat memilih Semua orang, orang yang Anda ikuti, Teman (pengikut yang Anda ikuti balik), atau Tidak ada.



Apakah ini membantu?