Jika Anda khawatir akun Anda diretas, gunakan tip berikut untuk mengidentifikasi tanda-tanda akun diretas dan cara melindungi akun Anda.
Jika Anda melihat salah satu perilaku mencurigakan berikut, akun Anda mungkin telah diretas:
• Kata sandi atau nomor telepon akun Anda telah diubah.
• Nama pengguna atau nama panggilan akun Anda telah diubah.
• Video Anda telah dihapus atau diposting tanpa seizin Anda.
• Pesan yang tidak Anda tulis dikirim dari akun Anda.
Berikut beberapa tip untuk melindungi akun TikTok Anda:
1. Reset kata sandi Anda
Untuk mereset kara sandi:
1. Di aplikasi TikTok, ketuk Profil di bagian bawah.
2. Ketuk tombol Menu ☰ di bagian atas.
3. Ketuk Pengaturan dan privasi.
4. Ketuk Akun.
5. Pilih Kata sandi.
6. Ubah kata sandi Anda.
2. Tautkan nomor telepon Anda
Untuk menautkan nomor telepon:
1. Di aplikasi TikTok, ketuk Profil di bagian bawah.
2. Ketuk tombol Menu ☰ di bagian atas.
3. Ketuk Pengaturan dan privasi.
4. Ketuk Akun.
5. Ketuk Informasi Pengguna > Nomor telepon.
6. Tautkan nomor telepon Anda.
3. Hapus perangkat yang mencurigakan
Untuk menghapus perangkat yang mencurigakan:
1. Di aplikasi TikTok, ketuk Profil di bagian bawah.
2. Ketuk tombol Menu ☰ di bagian atas.
3. Ketuk Pengaturan dan privasi.
4. Ketuk Keamanan.
5. Pilih Kelola perangkat.
6. Hapus perangkat yang tidak diinginkan atau mencuriga