TikTok Lite

Lompat ke bagian tertentu


Apa itu TikTok Lite?  •  Memulai TikTok Lite  •  Keamanan di TikTok Lite 






Apa itu TikTok Lite?


TikTok Lite adalah aplikasi yang menawarkan suatu cara alternatif untuk menikmati TikTok di perangkat seluler sambil menghemat kuota. Aplikasi ini menawarkan pengalaman serupa dengan aplikasi TikTok biasa, tetapi fiturnya terbatas. Perangkat Anda pun terbantu untuk mengoptimalkan performa sekaligus menghemat ruang penyimpanannya. Dengan TikTok Lite, Anda bisa menonton, mengikuti, dan berinteraksi dengan kreator serta konten, atau membuat postingan Anda sendiri.


Catatan: TikTok Lite hanya tersedia di perangkat Android.






Memulai TikTok Lite


Untuk memulai, unduh TikTok Lite dari Google Play. Akun TikTok Anda terhubung dengan TikTok Lite sehingga Anda dapat tetap masuk dan beralih di antara kedua aplikasi tersebut menggunakan informasi yang Anda berikan saat membuat akun. Jika belum memiliki akun TikTok, Anda dapat mendaftar langsung melalui TikTok Lite.


Perlu diperhatikan jika Anda menggunakan informasi login yang ada, data dan pengaturan akun yang sama akan ditampilkan di TikTok Lite, seperti nama pengguna dan pengikut Anda.






Keamanan di TikTok Lite


TikTok Lite menyertakan upaya keamanan untuk melindungi komunitas kami. Kami menyediakan akses ke fitur keamanan yang ada di aplikasi TikTok, seperti manajemen waktu layar dan Pelibatan Keluarga. Semua fitur keamanan yang Anda atur di aplikasi TikTok akan otomatis diterapkan di TikTok Lite.


Apakah ini membantu?